Newest Post
// Posted by :CAN
// On :Jumat, 24 Oktober 2014
Bangsa adalah sekumpulan atau
kumpulan orang-orang yang memiliki persamaan sejarah, budaya, bahasa dll yang
mendiami wilayah tertentu serta tujuan tertentu.
Contoh: Suku melayu yang
tinggal di daerah melayu dengan bahasa melayu.
Pengertian negara
secara sederhana adalah kumpulan bangsa yang mendiami wilayah tertentu dan
tujuan tertentu.
Contoh : NKRI (Negara
Kesatuan Republik Indonesia).
Kenapa
Harus Bernegara ?
Kenapa harus bernegara ?
Pertanyaan tersebut sama dengan pertanyaan apa tujuan manusia hidup ? Sebab,
substansi bangsa dan negara itu adalah manusia. Yang berbangsa itu manusia dan
yang bernegara itu juga manusia.
Tujuan manusia adalah untuk Bahagia. Bahagia akan tercapai jika terpenuhinya
kebutuhan jasmani dan rohaninya.
Kebutuhan
Jasmani dan Kebutuhan Rohani
Kebutuhan Jasmani adalah
kebutuhan yang diperlukan oleh tubuh kita. Berikut bentuk kebutuhan jasmani :
•
Sandang ( pakaian seperti baju dan celana ).
•
Pangan ( makanan ).
•
Papan ( tempat tinggal ).
•
Kendaraan ( kendaraan umum, sepeda, motor, mobil).
•
Perkawinan.
Contoh kebutuhan rohani adalah ibadah dan amalan sholeh lainnya.
Bentuk
Kebutuhan Jasmani
•Sandang
Setiap manusia pasti
membutuhkan pakaian untuk menutupi auratnya dan juga menutupi tubuhnya dari
cuaca panas dan dingin.
•
Pangan
Bukan hanya manusia saja
yang membutuhkan makanan. Hewan dan
tumbuhan juga membutuhkan makanan untuk tetap hidup dan terhindar dari mati kelaparan.
•Papan
Manusia membutuhkan
tempat tinggal untuk berlindung dari binatang buas serta menjadi tempat
berlindung dari panasnya matahari dan dinginnya malam hari.
•
Kendaraan
Setiap manusia
membutuhkan kendaraan. Dengan kendaraan seseorang dapat pergi ke suatu tempat
dengan waktu singkat. Dan jika tidak ada kendaraan, seseorang akan kesulitan
menuju ke suatu tempat.
•
Perkawinan
Setiap manusia juga
membutuhkan perkawinan dalam hidupnya.
Beberapa
Faktor Terbentuknya Negara :
1.Karena adanya
peperangan.
2.Karena persamaan
nasib/senasib sepenangungan.
3.Karena memisahkan diri
dari Negara lain. Memisahkan diri karena faktor ekonomi.
Syarat
Terbentuknya Negara :
1.Memiliki Rakyat.
2.Memiliki Wilayah.
3.Memiliki Pemerintah.
4.Memiliki Aturan/hukum/konstitusi.
Unsur-Unsur
Terbentuknya Negara
•Unsur Konstitutif
1.Rakyat.
2.Wilayah.
3.Pemerintah yang
berdaulat.
•Unsur Deklaratif
1.Konstitusi.
2.Pengakuan dari luar
negeri ( de facto & de jure ).
3.Masuknya ke organisasi
dunia seperti PBB.